Para orang tua harus paham betapa pentingnya kebutuhan tidur pada anak yang wajib tercukupi. Tidur yang cukup dapat mendorong produksi hormon pertumbuhan yang berpengaruh pada tumbuh kembang anak. Apalagi pada anak dibawah usia satu tahun yang harus mendapatkan kualitas tidur yang baik. Namun, seringkali anak susah untuk mendapatkan tidur nyenyak. Jika sudah begini, pada orang harus melakukan beberapa cara untuk mengatasi anak yang susah tidur nyenyak dan sering terbangun di malam hari.
Ada banyak faktor yang menyebabkan si kecil susah tidur nyenyak. Biasanya disebabkan oleh adanya gangguan Kesehatan seperti kolik, perut kembung hingga gangguan dari lingkungan sekitar yang tidak nyaman. Seperti pengalaman momfluencer Kezia Gloria Christy yang sudah memperkenalkan sleep training pada anaknya sejak usia 10 bulan. Mom Kezia mengaku melakukan sleep training ini setelah menggunakan MAKUKU Air Diapers Comfort.
“Tantangan sleep training itu anak rewel, sering terbangun karena popok yang bocor dan harus diganti. Tapi setelah pakai MAKUKU Air Diapers Comfort ini jadi lebih tenang dan nyaman,” akunya saat webinar MAKUKU Bersama Orami pada 31 Mei 2022.
Tidak dapat dipungkiri jika sumber keresahan ibu-ibu saat ini adalah popok yang tidak nyaman dan mudah menimbulkan ruam popok mengingat kulit si kecil masih sensitif. Lanjutnya, mom Kezia mempertimbangkan popok yang lembut, tidak gumpal, penyerapannya merata dan harganya affordable.
“Pertimbangan pilih popok itu yang tidak menggumpal di satu sisi saja tapi merata. Ada indikator urine yang mempermudah orang tua untuk mengetahui popok Sudah penuh atau belum dan tidak perlu dibuka-buka,” tambahnya.
Menurur mom Kezia, MAKUKU Air Diapers Comfort ini sangat membantu dirinya dalam mengajarkan si kecil sleep training. Karena MAKUKU Air Diapers Comfort menggunakan struktur inti SAP atau Super Absorbent Polymer, sehingga popok kering lebih selama 8 jam. Hal ini yang membuat si kecil tidur nyenyak sepanjang malam. Meski begitu, moms dan dads tetap disarankan untuk sering mengganti popok setiap 3-4 jam sekali.
Selain pemilihan popok yang tepat, cara lain untuk membantu si kecil tidur nyenyak adalah memijat bayi. Pada kesempatan yang sama, Bidan Angela Frischa Lidya Pratiwi AMD.KEB, CPHCT atau akrab disapa Bidan Icha mengatakan bahwa memijat si kecil dapat mengatasi masalah tidur anak. Berikut ini manfaat lain melakukan pijat Bayi:
- Meningkatkan ikatan kasih sayang orangtua kepada anak.
- Membuat bayi merasa lebih nyaman.
- Membuat bayi merasa lebih tenang.
- Memperbaiki pola tidur.
- Membantu melancarkan sistem pencernaan dan peredaran darah.
- Meningkatkan daya tahan tubuh.
Alat-alat yang perlu disiapkan untuk memijat bayi adalah kain alas, tempat tidur dengan permukaan rata, lembut & bersih. Minyak kelapa atau minyak zaitun atau esensial oil. Serta perlengkapan bayi lainnya seperti popok yang nyaman, baju, dan lainnya. Berikut cara memijat bayi dengan benar:
- Tangan bersih & hangat
- Kuku & perhiasan jangan sampai mengakibatkan goresan pada kulit bayi
- Ruangan hangat & tidak pengap
- Bayi tidak sedang lapar ataupun sehabis makan.
- Selama memijat bayi (15 menit) tidak ada gangguan
- Duduk pada posisi yang nyaman.
- Bayi dibaringkan diatas kain dengan permukaan rata, lunak & bersih.
- Pertahankan hubungan kontak mata dengan bayi.
- Tetapkan berkomunikasi (bernyanyi,cerita).
- Dimulai dengan sentuhan ringan & bertahap tambah tekanan sebagaimana bayi akan merasa terbiasa untuk dipijat.
- Merespon akan reaksi bayi.
- Memandikan bayi setelah pemijatan.
Pijat bayi juga dapat dijadikan momen untuk melakukan bonding dengan si kecil. Yuk, Moms dan Dads mulai pijat si kecil sejak dini. (Aq/MKK)
Komen
250